Apa itu Sitemap?
Sitemap adalah sebuah cara
sederhana bagi para pengelola website atau blog (webmaster) untuk
menginformasikan kepada search engine ( Google misalnya ) tentang
halaman-halaman yang ada pada situs mereka yang bisa di-crawl (dirayapi). Bentuk paling sederhana sitemap adalah berupa
file XML yang berisi daftar URL sebuah situs beserta metadata-nya
masing-masing. Metadata misalnya : kapan terakhir di-update, seberapa sering
URL biasanya berubah, dan tingkat relatif keutamaannya terhadap URL lainnya.
Metadata ini akan membantu search engine sehingga lebih mudah membaca dan meng-crawl situs.
Web crawler biasanya menemukan halaman sebuah
situs dari link-link di dalam situs itu sendiri, atau dari situs yang lain.
Sebuah Sitemap menyediakan data-data link itu dan mengijinkan crawler yang
mensupport Sitemap untuk menjelajah semua URL yang ada di dalamnya, lalu
menganalisa masing-masing URL tersebut dengan menggunakan metadata yang
menyertainya.
Manfaat Menggunakan Sitemap
Membuat dan men-submit sitemap akan memastikan
search engine mengetahui halaman-halaman pada situs kita, termasuk URL yang
bisa jadi tidak akan ditemukan search engine ketika crawling tanpa sitemap.
Sitemap juga akan sangat berguna jika :
- Situs kita mempunyai content yang dinamis / selalu berubah, seperti blog misalnya.
- Situs kita mempunyai halaman-halaman yang susah ditemukan oleh search engine pada saat dia crawling. Misalnya halaman yang banyak AJAX-nya, atau Flash.
- Situs kita baru dan cuma punya sedikit link ke kita. Seperti kita tahu, crawler search engine menjelajah web dengan mem-follow link dari page satu ke page lainnya. Jadi, semakin sedikit jumlah link ke situs kita, semakin sulit pula si crawler menemukan situs kita
- Situs kita mempunyai arsip konten yang sangat besar tapi tidak saling link dengan baik, atau bahkan tidak sama sekali.
- Sitemap juga dapat kita gunakan untuk memberikan tambahan informasi tentang halaman kita kepada search engine, misalnya :
a.
Seberapa
sering halaman situs kita berubah. Contohnya kita mungkin meng-update halaman
kita tentang produk setiap hari, tapi halaman About Me cuma 6 bulan sekali.
b.
Tanggal
terakhir halaman di modifikasi.
c.
Tingkat
keutamaan relatif dari halaman-halaman di situs kita. Misal Home Page kita
mempunyai keutamaan relatif 1.0, halaman-halaman Category 0.8, postingan blog
0.5, atau halaman produk juga 0.5. Yang perlu diketahui, angka-angka tadi hanya
berarti bahwa Home Page kita relatif lebih utama daripada halaman Category,
lalu halaman Category relatif lebih utama daripada postingan blog kita, dan
tidak berpengaruh pada ranking masing-masing halaman kita di SERP atau Search Engine
Result Page adalah hasil dari pencarian suatu keyword di search engine
yang berupa daftar atau index halaman web.
Sitemap juga memberikan tambahan informasi tentang
situs kita kepada search engine untuk menyempurnakan metoda crawling-nya yang
standar. Harapannya adalah, Sitemap akan membantu search engine menemukan situs
kita lebih cepat dan dalam waktu yang tepat. Namun, pemakaian Sitemap tidak
menjamin semua URL di Sitemap kita akan diindeks search engine.
Cara
Submit Sitemap Blogspot ke Google Webmaster
Berikut Cara Submit
Sitemap Blogspot ke Google Webmaster :
1.
Logi Dulu ke akun Gmail Anda.
2.
Kemudian Login ke Google Webmaster Tools .
3. Klik Blog Anda yang akan di Submit
Sitemap. Jika blog Anda belum terdaftar silahkan klik ADD A SITE, setelah itu
masukkan URL blog Anda dan ikuti prosedurnya.
4. Selanjutnya Anda akan menjumpai tampilan
seperti gambar di bawah ini. Klik Optimization kemudian klik Sitemap.
5. Langkah selanjutnya klik ADD/TEST
SITEMAP, sehingga akan tampil seperti ini.
Selanjutnya masukan URL sitemap di
bawah ini satu-persatu dengan cara diketik atau copy paste di kotak ADD/TEST
SITEMAP, Lalu
klik submit sitemap juga satu-persatu tiap kali setelah memasukkan URL.
1.
atom.xml?
2.
atom.xml?redirect=false
3.
feeds/posts/default?orderby=updated
4.
atom.xml?redirect=false&start-index=1&max-results=500
Maka
akan tampil seperti gambar dibawah ini,
Untuk melihat hasilnya klik Refresh the
page tiap kali setelah submit sitemap. Sekarang Anda telah berhasil men-submit
sitemap halaman blog anda di Google
Webmaster Tools.
Semoga
Bermanfaat!
thanks tipsnya...
ReplyDeletesama2, thanks juga untuk kunjungannya...
DeleteSangat berguna sekali infonya.
ReplyDeletethanks...
DeleteMantap bos
ReplyDeletehttp://minervapondokgede.blogspot.com/
Punya beberapa blog tapi nggak pernah submit site map.Tapi sekarang butuh buat meningkatkan optimasi blog.Mks
ReplyDeletethank informasinya gan..
ReplyDeleteu're welcome...
DeleteMakasih pengetahuannya ,, berguna banget
ReplyDeletehttp://artikel-sandika.blogspot.com
yuuups,,, Sehingga memungkinkan search engine lebih mudah merayapi, serta mengetahui aktifitas blog kita sehari-hari. Ini merupakan hal penting, yang dilakukan para blogger dalam mengiptomalkan SEO.
ReplyDeletemanfaat sitemap sangat efektif sekali,,apalgi bagi blog baru banget kaya` saya.. :)
terima kasih dan HAPPY BLOGGING sobat (^_^)
>> tutorialblogwiky.blogspot.com
kalu bedanya dengan google/addurl apa yah?
ReplyDeletemakasih infonya
makasih banyak buat infonya,, sangat bermanfaat and nambah wawasan juga..
ReplyDeletehttp://goo.gl/TVbf4i
makasih banyak kak buat infonya, sangat bermanfaat,, sekarang jadi tau manfat webmastool untuk blog or web
ReplyDeletesenang bisa sedikit sharing, semoga bisa membantu
Delete